VIDEO PERAHU KETINTING BERSELIWERAN DI JALANAN

Perahu Ketinting Berseliweran di Jalanan Kalimantan Utara
http://youtu.be/wcMTScxbP5c
 
Banjir yang menggenangi perkotaan Tanjung Selor Kabupaten Bulungan Kalimantan Utara, membuat para pemilik perahu Ketinting mengambil ide, mencari rezeki sebagai ojek ketinting, keliling kota Tanjung Selor. Fenomena ini muncul saat debit air Sungai Kayan meluap masuk ke area daratan perkotaan Tanjung Selor, yang terjadi mulai Rabu (11/2/2015) lalu.

Luapan Sungai Kayan akibat air kiriman dari daerah hulu yang sudah tidak lagi menampung resapan air hujan. Akibat ini, Tanjung Selor kena imbas, banjir sampai setinggi hingga mencapai satu meter di beberapa tempat, seperti di antaranya Jalan Rambutan, Jalan Katamso, Jalan Sudirman, Jalan Manggis dan Jalan Salak.

Banjir yang menggenangi beberapa ruas jalan raya di Tanjung Selor hingga berhari-hari, sampai Jumat (13/2/2015). Kontan, banyak bermunculan ojek-ojek baru, perahu ketinting yang menawarkan jasa transportasi air. 

Perahu Ketinting melintasi depan kantor Penjabat Gubernur Kalimantan Utara pada Kamis 12 Februari 2015. Jalan ini bernama Jalan Kolonel Soetadji, Kecamatan Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan. (photo by budi susilo)

Perahu ketinting melintas di jalan raya perkotaan Tanjung Selor. Untuk lebih jelasnya, berikut ini ada video hasil rekaman perahu ketinting berlalu-lalang di jalanan: Klik http://youtu.be/wcMTScxbP5c

Sumber:  http://kaltim.tribunnews.com/2015/02/22/video-perahu-ketinting-berseliweran-di-jalanan


Komentar

Postingan populer dari blog ini

CANDI GARUDA YOGYAKARTA

PRASASTI KALASAN YOGYAKARTA

PONDOK PESANTREN MARDHATILLAH BALIKPAPAN