SLANK MENDATANGI RSUD TANJUNG SELOR

Bimbim Mengenang Kakeknya


SIANG itu, pelataran depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Soemarno Sosroatmodjo (SS), Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Kalimantan Utara mendadak ramai, Senin (20/4/2015).

Atmosfir itu terekam oleh Tribunkaltim.co sekitar pukul 13.00 Wita, grup band Slank datang menyambangi rumah sakit berplat merah itu. Pengunjung dan pegawai rumah sakit terhipnotis, untuk melihat secara langsung Slank blusukan ke RSUD Soemarno Sosroatmodjo. 

Antusias warga masyarakat terhadap grup band ini begitu besar. Saat tiba di komplek rumah sakit itu, warga berebut untuk bersalaman, dan berphoto dengan para personel Slank. 

Mereka yang hadir itu ialah Bunda Iffet bunda dari Bimbim sekaligus manager Slank. Lalu ada Ridho sebagai gitaris, Kaka sang vokalis, dan Ivanka pemegang bass. 

Beruntungnya, saat itu Bimbim drumer Slank yang akan masuk ke dalam rumah sakit dihadang seorang pria berpakaian dinas pegawai negeri sipil berwarna hijau. Ternyata, Bimbim diberikan kalung batu akik dan langsung dikenakannya.

Rombongan personel Slank digiring ke lantai dua menuju ke ruangan Suryatan, Direktur RSUD Soemarno Sosroatmodjo. Saat tiba di dalam ruangan, Bunda Iffet, manager Slank mengungkapkan kepada direktur rumah sakit, ingin mengenang kembali sosok Soemarno Sosroatmodjo. 

“Saya adalah mantu pertama dari bapak Seomarno Sosroatmodjo. Sedangkan Bimbim ini, cucunya dari Soemarno Sosroatmodjo,” ungkap Bunda Iffet, yang bernama lengkap Iffet Veceha Sidharta. 

Dia mengingat kembali almarhum mertuanya itu saat masih hidup yang bercerita tentang karirnya di tanah Kalimantan Utara. Saat itu, sering sekali dinas ke desa-desa pedalaman. Ketika tunaikan tugas medisnya, Bapak Soemarno pernah melihat buah duku dan menginginkannya. 

“Waktu bapak mau buah duku, malah ada orang yang mau mengambilkannya, sampai sekalian pohon-pohonnya ditebangkan,” tutur Bunda Iffet diakhiri dengan ekspresi tawa, kerena dianggap cerita yang lucu pada saat itu.  
 
Saat kesempatan yang sama, Bimbim pun mengungkapkan, ini kunjungan yang pertama kalinya ke Tanjung Selor Bulungan. Dirinya pun sebenarnya tidak menyangka, kalau kakeknya pernah bertugas di Kalimantan Utara. 

“Mengenang kakek. Mbah kakung. Happy saya bisa datang kesini (Tanjung Selor). Ini yang pertama kali datang kesini,” ungkap Bimbim.

Pria bernama lengkap Bimo Setiawan Almachzumi ini menambahkan, untuk kunjungan ke RSUD Soemarno Sosroatmodjo di daerah lain pernah dia kunjungi. Yakni RSUD Soemarno Sosroatmodjo, daerah Kuala Kapuas yang ada di Kabupaten Kapuas, Provinsi Kalimantan Tengah. 

Ketika bersama kakeknya, Bimbim ingat betul dirinya pernah dikhitan. “Kakek saya pernah sunat saya. Sampai diperban dua kali. Habis disunat saya lari-lari, kesakitan, perbannya sampai copot. Akhirnya diperban lagi deh,” ungkap pria kelahiran Jakarta 25 Desember 1966 ini. 

Dokumentasi Soemarno Sosroatmodjo berdinas di RSUD Tanjung Selor masih tersimpan baik dalam figura. Foto-fotonya ketika berdinas di RSUD dan di daerah terpencil Kalimantan pun dipajang di ruang Direktur RSUD Tanjung Selor. Para personel Slank menyempatkan diri bertanda tangan di photo kenangan tersebut.

Slank datang ke Tanjung Selor dalam rangkaian konser kemeriahan hari ulang tahun Provinsi Kalimantan Utara yang usainya sudah menginjak dua tahun. Konser diadakan di lapangan Agatis Kecamatan Tanjung Selor. ( )

Sumber: Tribunkaltim.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

CANDI GARUDA YOGYAKARTA

PRASASTI KALASAN YOGYAKARTA

PONDOK PESANTREN MARDHATILLAH BALIKPAPAN